Sunday, May 12, 2013

Rahasia Bagaimana Buku Politik Saya Laku Keras

Saya orang yang awalnya tidak dikenal oleh orang yang aktif berpolitik. Saya hanya mantan tim sukses salah satu Caleg pada pemilu 2009-2014, yang pernah mengantar caleg dukungannya meraih kemenangan. Hanya itu pengalaman saya dalam berpolitik.

Secara struktur saya bukan orang politik, namun keputusan saya lebih didorong karena adanya keterkaitan perjalanan hidup. Lebih kepada keterkaitan secara emosional.

Makanya ketika anda mencari saya di partai manapun tidak ada nama saya disana, baik di tingkat DPRa, DPC apalagi tingkat yang lebih tinggi lagi.

Pengalam sederhana itu coba saya tuangkan menjadi sebuah buku. Saya menulisnya tahun 2011. Hanya saja tidak saya pasarkan secara serius waktu itu.

Katika menjelang pemilu 2014, tepatnya memasuki awal tahun 2013, buku itu pemasarnnya lebih diseriuskan lagi. dengan meminta salah seorang teman saya, untuk membantu dibagian pemasaran, alakadarnya.

Pada periode Maret- April 2013, sudah ada transaksi pembelina sekitar belasan buku. Saya sangat terpukau ketika menyaksikan ada satu diantara pembeli buku saya ternyata membayar 4 kli lipat dari harga yang saya tawarkan.

Yang mengantarkan buku itu sukses dipasaran terjual melebihi jumlah dewan yang sudah ditetapkan untuk bertarung di pemilu legislatif 2014, sebenarnya merupakan langkah yang sangat sederhana.

Saya mencoba membuat buku2 biografi yang memunculkan tokoh2 politik yang sedang dalam pembicaraan media. Juga menulis pentolan-pentolan tokoh-tokoh politik di semua partai peserta Pemilu 2014. Lalu saya sebarkan di halaman FB dan grup partai-partai tersebut. Hasilnya diluar dugaan saya. itu saja. "

No comments:

Post a Comment