Dua siswa kelas XI IPA SMA Muhammadiyah Lamongan, Jawa Timur berhasil mengubah kotoran sapi menjadi parfum.
Karya
ilmiahnya itu bahkan mampu mengalahkan 1.000 peserta ajang ajang
"Indonesian Science Project Olympiad" (ISPO) yang berlangsung di Jakarta
pada 26-28 Februari 2013.
Adalah Dwi Nailul Izzah dan Rintya
Miki Aprianti dua siswa berprestasi tersebut. Dwi dan Rintya juga akan
mewakili Indonesia dalam ajang olimpiade internasional "International
Environment Project Olympiad" (INEPO) di Istanbul, Turki yang akan
dilaksanakan pada 17-20 Mei 2013 mendatang.
Sementara itu, Dwi
Nailul Izzah menjelaskan dimana penelitiannya mampu mengubah kotoran
sapi yang bau menjadi pengharum ruangan yang wangi dengan aroma rumput
natural.
"Pengharum ruangan yang kami hasilkan murni berbau
alami seperti tumbuhan yang menjadi makanan sapi, bukan karena ditambahi
dengan bahan kimia agar bisa berbau wangi," katanya, seperti dilansir Merdeka.
Dan
untuk produk pengharum ruangan itu akan dijual di pasaran seharga Rp
39.900 untuk kemasan 275 gram. Parfum ruangan ini juga akan segera
dipatenkan. (m.infospesial.net)
No comments:
Post a Comment