Monday, June 17, 2013
Kamu Punya 2 Jenis Pikiran Yang Hebat
Manusia mempunyai dua jenis pikiran yang bekerja secara simultan dan saling mempengaruhi, yaitu pikiran sadar dan pikiran bawah sadar.
Pikiran sadar / conscious mind adalah proses mental yang Anda sadari dan bisa Anda kendalikan. Pikiran bawah sadar / subconscious mind adalah proses mental yang berfungsi secara otomatis sehingga Anda tidak menyadarinya.
Besarnya pengaruh pikiran sadar terhadap seluruh aspek kehidupan seseorang, misalnya sikap, kepribadian, perilaku, kebiasaan, cara pikir, dan kondisi mental seseorang hanya 12%. Sedangkan besarnya pengaruh pikiran bawah sadar adalah 88%. Untuk mudahnya kita bulatkan menjadi 10% dan 90%. Dari sini dapat kita ketahui bahwa pikiran bawah sadar mengendalikan diri kita 9 kali lebih kuat dibandingkan pikiran sadar.
Pikiran sadar mempunyai fungsi mengidentifikasi informasi yang masuk, membandingkan dengan data yang sudah ada dalam memori kita, menganalisa data yang baru masuk tersebut dan memutuskan data baru akan disimpan, dibuang atau diabaikan sementara.
Sementara itu pikiran bawah sadar yang kapasitasnya jauh lebih besar dari pikiran sadar mempunyai fungsi yang jauh lebih komplek. Semua fungsi organ tubuh kita diatur cara kerjanya dari pikiran bawah sadar. Selain itu nilai-nilai yang kita pegang, sistem kepercayaan dan keyakinan terhadap segala sesuatu juga disimpan di sini. Memori jangka panjang kita juga terdapat dalam pikiran bawah sadar.
Apabila terjadi konflik antara pikiran sadar dan pikiran bawah sadar, maka pikiran bawah sadar selalu menang. Kita ambil seorang perokok yang kesulitan berhenti merokok. Kebiasaan merokok adalah hasil kerja dari pikiran bawah sadar. Sedangkan keinginan untuk berhenti merokok adalah hasil logika pikiran sadar. Perokok ingin berhenti merokok karena jelas rokok merugikan secara kesehatan maupun ekonomi. Namun logika bahwa rokok itu merugikan kesehatan dan menguras kantong terkalahkan oleh kebiasaan yang sudah tertanam kuat di pikiran bawah sadar.
Havens dan Walter dalam bukunya Hypnotherapy Scripts: A Neo-Ericksonian Approach, menyebutkan antara pikiran bawah sadar dan pikiran sadar dapat diibaratkan seorang Kapten dengan Anak Buah Kapal (ABK). Sedangkan diri Anda adalah kapal itu sendiri. Kapten sebagai pikiran sadar menentukan arah dan tujuan kapal, sedangkan ABK sebagai pikiran bawah sadar yang menjalankan kapal.
Kapal akan selamat sampai di tujuan jika ada kerja sama yang baik antara nakhoda dengan ABK. Masalah akan timbul bila terjadi perbedaan tujuan antara Kapten dengan ABK. masalahnya, Kapten (pikiran sadar) kadang tidak tahu apa yang di-inginkan ABK (pikiran bawah sadar), sehingga kehidupan seolah tidak seperti yang Anda inginkan. Padahal itu adalah keinginan ABK yang seharusnya Anda pimpin.
(http://hypnosis45.com/pikiran_bawah_sadar.htm, )
Bagaimana cara menembus pikiran bawah sadar kita? Cara yang mudah adalah membalikkan mata kita ke atas dan memejamkan mata, lalu pikiran pun membawa kita ke dalam kondisi alpha, melarutkan kita dalam suasana yang nyaman dan penuh ke dalam kedamaian. “Bayangkanlah sebuah rumah penuh kedamaian, rumah yang nyaman, rumah impian. Lelapkan diri kita ke sebuah kursi yang membawa kita merasa terlena dan sangat nyaman,” tutur Nunu.
Kondisi alpha pun dapat terbangun melalui meditasi. Meditasi yang sempurna adalah kedua telapak tangan saling membuka, pada saat itulah energi alam akan menyatu dan berputar dalam keseluruhan tubuh. Ditunjang sebuah musik yang indah dan syahdu, suasana alpha akan mudah terbangun.
Dalam keadaan alpha, sebuah pintu ke alam bawah sadar terbuka. Saat masuk dan menjelajah alam bawah sadar, kita bisa memprogram hidup kita seperti apa yang kita mau. “Aku bergaji Rp 20 juta bulan April, bahasa seperti itulah yang harus kita ungkapkan,” ungkap Yudi Sujana. Atau, “Aku menikah bulan Januari dengan Mariana.”
Yang perlu diketahui, menurut Nunu, pikiran bawah sadar tidak pernah mengetahui perbedaan antara imajinasi dengan kenyataan. Pikiran bawah sadar tidak pernah memiliki mekanisme untuk mengetahui hal-hal yang nyata ataupun bukan. Ada empat hukum pikiran bawah sadar, yaitu positif, kalimat saat ini (present tense), bersifat pribadi, dan pengulangan. Dalam memprogram diperlukan emosi positif dengan mencurahkan segenap jiwa. Saat meditasi, kita harus membayangkan bahwa keinginan kita benar-benar terjadi. Ketika menginginkan menikah, maka pikiran alam bawah sadar kita tuntun dan ciptakan sebuah visual yang indah. Begitu juga saat kita menginginkan gaji Rp 20 juta perbulan, maka visualisasikan dalam alam pikiran bahwa kita menerima uang sebanyak itu. Jangan sekali-kali menyebutkan kata-kata, “Aku ingin.” Sebab Beta akan mengacaukan keinginan yang disebut dalam Alpha. (http://digitalprayers.com/menembus-pikiran-alam-bawah-sadar/)
Pikiran Bawah Sadar adalah sebuah kata benda, karena pikiran juga kata benda. Sebelum mengenali pikiran bawah sadar maka kita perlu mengenali terlebih dulu dimana letak pikiran. Sekarang perhatikan tubuh anda, kalau perlu berdirilah didepan sebuah cermin lalu lihatlah bagian tubuh mana yang Tuhan ciptakan diposisi paling atas. Apa itu?Ya benar, bagian tubuh yang posisinya paling atas adalah kepala, tentu ada maksud Tuhan mengapa menaruh kepala di bagian paling atas bukan dibawah atau ditengah. Dengan posisi diatas maka letak kepala menjadi jauh lebih aman dan mudah diawasi, bahkan jika kita berkendara sepeda motor diharuskan untuk menggunakan helm agar kepala terlindungi.
Kenapa kepala yang harus diletakkan pada posisi paling atas, mari kita bedah isi kepala kita yang ternyata didalamnya terdapat otak, yang fungsinya begitu luar biasa yaitu sebagai tempat untuk melakukan berbagai aktivitas yang mengontrol seluruh fungsi tubuh dibawahnya. Layaknya sebuah perusahaan, maka otak adalah pimpinan dari segala aktivitas tubuh. Selain otak, coba anda perhatikan dikepala terdapat semua panca indera kita mulai dari mata, hidung, telinga, perasa lidah dan kulit. Semua bagian itu Tuhan letakkan dikepala, begitu indah dan sempurna desain Tuhan terhadap diri ini dengan menempatkan bagian menerima informasi dari luar yaitu indera secara berdekatan dan dalam satu bagian. Kepala hanyalah bagian luar yang terlihat, seperti dikatakan tadi bahwa dalam kepala terdapat otak yang jika kita pelajari susunannya terbagi menjadi dua bagian yaitu otak kiri dan otak kanan. Coba kita perhatikan secara pesentase mana yang lebih besar?otak kiri atau kanan? tentu besarnya sama, yaitu otak kanan 50% dan otak kiri 50% . Jika besarnya sama maka manakah yang harus kita sering gunakan?otak kiri kah?atau otak kanan saja? Karena porsinya seimbang, maka kedua sisi itu harus sama-sama digunakan, benar kan?
Lalu apa isi dari otak kita? Apa fungsi dari otak kita?untuk berfikir kan, kalau begitu dalam otak kita terdapat juga pikiran. Atau dapat saya analogikan dengan sebuah hardidisk komputer, jika otak itu adalah hardwarenya maka pikiran adalah softwarenya. Ketika otak itu dibaginya menjadi dua bagian yang sama yaitu otak kiri dan kanan, maka pikiran dibagi menjadi dua juga yaitu pikiran sadar dan pikiran bawah sadar dengan pembagian yang tidak sama yaitu 12% untuk pikiran sadar dan 88% untuk pikiran bawah sadar. Kalau begitu mana yang harus lebih sering kita gunakan untuk berpikir?Tentu yang persentasenya lebih banyak kan, yaitu pikiran bawah sadar. Kedua bagian pikiran ini sudah aktif sejak kepala terbentuk dan otak bekerja, jadi SALAH jika ada pihak-pihak yang mengatakan dapat mengaktifkan pikiran bawah sadar sebab organ itu sudah Tuhan aktifkan sejak awal kita terbentuk didalam kandungan.
Ada juga yang mengatakan sebagai ALAM BAWAH SADAR, saya anggap orang yang mengatakan kalimat ini tidak mengerti makna dari bawah sadar secara benar sehingga mengatakan bawah sadar sebagai sebuah alam. Jika dari bahasanya, diambil dari bahasa inggris yaitu subconscious-mind, disitu tersambung menjadi satu bagian dengan kata mind yang artinya adalah “A mind is the complex of cognitive faculties that enables consciousness, thinking, reasoning, perception, and judgement—a characteristic of human beings, but which also may apply to other life forms“
Jika kita ingin berkenalan dengan bawah sadar maka harus paham benar apa itu bawah sadar, sebab jika kita salah memahami tentu salah juga mengenalinya. Ketika ada sebuah kalimat yang mengatakan “memasuki alam bawah sadar”, ini juga sangat MENYIMPANG, perlu dibenarkan menjadi “menggunakan pikiran bawah sadar”. Karena pikiran adalah sesuatu yang bisa digunakan bukan dimasuki, jadi sangat berbeda makna dari kondisi yang sebenarnya. Jika pikiran bawah sadar diistilahkan oleh masyarakat barat, maka dalam masyarakat agama dikenal istilah QALBU, sedangkan dalam istilah jawa disebut BATIN. Ketiganya mengacu kepada bagian yang sama, yaitu isi dari otak kita = PIKIRAN khususnya PIKIRAN BAWAH SADAR. Istilah tersebut muncul tergantung dari pemahaman yang diterima selama hidup, jadi jika anda mempelajari Pikiran Bawah Sadar ke saya pasti bertemu dengan logika-logika ILMIAH sebab saya adalah pembelajar pikiran. Yang berbeda jika anda mempelajarinya ke Dukun, paranormal, spiritual dan orang yang tidak jelas background ILMIAHnya maka pasti anda bertemu dengan hal-hal mistis, klenik dan ritual yang aneh-aneh.
Mengenali pikiran bawah sadar sama halnya dengan kita mengenali diri sendiri, lebih mengenal ciptaan Tuhan yang begitu sempurna yaitu MANUSIA. Ketika sudah mengenali maka tentu dapat kita gunakan potensi pikiran bawah sadar yang mendekati 90% itu untuk kebaikan hidup, untuk kesejahteraan hidup, untuk kebijaksanaan hidup dan sebagai modal dalam menghadapi setiap masalah hidup. Dengan mengenali Pikiran Bawah Sadar maka kita otomatis mengenal Tuhan, karena kita merasa lebih dekat dengan Tuhan sehingga muncul secara otomatis dalam pikiran anda rumus :
SUKSES = AKU + TUHAN
Karena setiap manusia menginginkan kehidupan yang lebih baik, termasuk anda yang membaca artikel ini tentu juga kan? Kenalilah pikiran bawah sadar dengan benar, maksimalkan potensinya dan nikmati kehidupan yang jauh lebih baik. (http://filsafat.kompasiana.com/2013/01/25/berkenalan-dengan-pikiran-bawah-sadar-522632.html)
Pikiran Bawah Sadar Mengontrol Hidup Anda
Tidak ada yang bisa menyangkal fakta bahwa pikiran manusia adalah hal yang paling kuat dalam menentukan pribadi seseorang, karena semua tindakan di mulai dari pikiran.
Pikiran terbagi menjadi dua macam, yaitu pikiran sadar dan pikiran bawah sadar. Pikiran sadar adalah pusat yang mengatur segala aktivitas yang bersifat vital bagi keberlangsungan hidup. Misalnya, bergerak, lapar, haus, tidur, dan berkembang biak. Sedangkan sistem pikiran tak sadar yang merupakan bagian dari otak manusia yang mengendalikan semua fungsi-fungsi organ tubuh tanpa perlu Anda perintahkan (tanpa Anda sadari). Detak jantung, gerak reflek, proses penyembuhan luka, produksi hormon pada kelenjar, produksi keringat, dan termasuk proses penuaan badan terjadi karena otak tak sadar kita memerintahkan demikian.
Keyakinan juga sangan berhubungan erat dengan pikiran bawah sadar. Perasaan cemas,mudah marah, bosan, gelisah, malas, takut pada atasan atau teman, prestasi kerja tidak optimal bahkan buruk, takut gagal, cemburu, mudah tersinggung, sedih, kecewa, merasa khawatir, benci, dendam, phobia, trauma masa lalu, trauma karena pelecehan sexual, trauma bencana alam, kelainan psikologis, bersosialissi dengan lingkungan kerja baru, kretifitas, melakukan negosiasi dan lain sebagainya. Semuanya itu dapat Anda atasi dengan memasukkan keyakina yang positif dalam pikiran bawah sadar Anda. Perasaan-perasaan negatif di atas timbul karena hal tersebut sudah masuk alam bawah sadar Anda. Sudah jelas, pikiran sadar Anda tau klau hal-hal tersebut adalah tidak baik dan merugikan diri Anda. Tapi mengapa Anda sulit mengatasinya? Jawabannya jelas, karena keinginan Anda hanya pada pikiran sadar Anda, belum masuk pikiran bawah sadar.
Disini saya akan membahas pikiran bawah sadar. Mendapatkan kontrol penuh atas pikiran bawah sadar Anda tidaklah proses yang kompleks, tetapi serangkaian prosedur yang sangat sederhana untuk diikuti. Dengan prosedur ini, memungkinkan Anda untuk mendapatkan peluang dan kesempatan meraih kesuksesan hidup.
Salah satu cara termudah untuk mengontrol pikiran bawah sadar adalah melalui afirmasi, yaitu penegasan yang Anda ucapkan secara berulang-ulang untuk mengingatkan pikiran Anda. Cara ini berfungsi agar Anda mampu konsisten dalam aktivitas atau pola pikir tertentu yang akan memainkan peran penting dalam hidup Anda.
Anda hanya dapat menyelesaikan tugas Anda dengan terus-menerus mengingatkan pikiran Anda bahwa setiap tugas harus diselesaikan dengan sukses untuk mendapatkan keuntungan berlimpah dari itu. Dengan penegasan, Anda akan dapat menjangkau kekuatan pikiran bawah sadar Anda.
Kekuatan dari pikiran bawah sadar juga dapat dimanfaatkan melalui sugesti hipnotis. Hal ini dapat dilakukan baik dengan bantuan seorang terapis profesional atau cara hipnotis diri dengan Musik Terapi Gelombang Otak Self-Programming. Metode ini akan bekerja untuk memanfaatkan kekuatan pikiran bawah sadar Anda. Hal ini akan memungkinkan pikiran sadar untuk mengkoordinasikan dengan pikiran bawah sadar. Kekuatan pikiran bawah sadar tidak hanya merubah perilaku Anda, tetapi juga membantu Anda untuk menemukan cara mudah menuju impian hidup Anda.
Membimbing pikiran bawah bukanlah proses proses yang kompleks asal Anda mengetahui caranya.
(http://www.gelombangotak.com/Pikiran_bawah_sadar_mengontrol_hidup_sukses.htm)
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment